21.7.14

Dimulai


Lulus SMA bareng juga sama si Nyimas Siti Intan
Some fellas who had accompanied my high school days
Wali kelas paling blar seduniaaaa, Pak Undang

Dimulai dari aku lulus SMA. Tidak terlalu jauh kan? Okei itu jauh karena kalau dihitung-hitung kejadian yang ada di foto ini udah hampir setahun yang lalu.
Tepat tanggal 12 Juni 2014.
Aku dapat medali. Medali dari Pak Undang. Sebenarnya dari SMAN 8 Bandung.
Aku pisah dari kelas 12IPA8 yang telah berjasa menciptakan nama Oli yang masih apik dipanggil hingga sekarang.
Aku pisah dari kawan super kawan dari SMP, Nyimas Siti Intan Sekarningrum. Kalau ceunah ada istilah best friend forever, bolehlah istilah itu buat lu. Boleh banget malah.
Aku sudah bukan siswa. Aku pengangguran saat itu. Pengangguran yang bahagia dan bersedih dan linglung dan takut.


12IPA8, TRACOTANZA!
19.7.14

Masih Prolog


Tuan Luar Angkasa
Halo luar angkasa!
Seiring dengan berjalannya waktu ketika hal-hal semakin berharga untuk disimpan, bukan hanya dalam ingatan tapi lebih kepada bentuk visual (atau seperti yang tiba-tiba aku butuhkan yaitu dalam bentuk verbal), adalah saat yang tepat untuk merekam hal-hal ajaib tersebut di dalam sebuah jurnal. Hal-hal yang hanya aku bisa dapatkan sekali seumur hidup, hal-hal yang hanya bisa didapatkan di tempat aku bersekolah saat ini, hal-hal fantastis yang mungkin hanya terasa hebat di duniaku. Siapa yang
peduli, ini duniaku.

Dalam rangka.
Dalam rangka untuk pertama kalinya dalam sejarah perkuliahan aku sakit the real sakit yang sesungguhnya. Bukan berlebihan, maksudnya adalah menjadi memiliki cukup waktu luang untuk memulai penulisan jurnal ini yang sebenarnya sudah aku rencanakan dari jaman purba. Menggunakan bahasa yang lebih baku, bersahaja dan tidak slebor seperti aku di dunia nyata. Kenapa? Karena necis.
Mungkin aku akan memulainya. Memulai dengan basmalah.
Bismillahirrohmanirrohim.
18.7.14

Berpaling Berhasil Tidak


Beruang eskimo mencari donat coklat
Walaupun labelnya adalah puisitime, tapi post ini tidak ada puisinya sama sekali. Mungkin lebih tepatnya yaitu #infotime? #fyitime? Nah! fyitime!
Informasi ini aku berikan meskipun kalian para pembaca yang lewat lalu lalang tidak butuh sebenarnya, tidak mau dengar ataupun tidak peduli. Oh well biarkan aku bahagia plissss dengan memberitahukannya. Sebelumnya tolong maafkan bahasa aku yang agaknya-campur-bahasa-buku-terjemahan-dengan-buku-sms-lucu. Sudah lama tidak menulis hingga jadinya kaku begini layaknya kuku kaki kakak kakekku kaku kaku.

Jadi kronologisnya, aku sempat pindah rumah, speedy kesayangan belum dipasang sementara (dan curiga seterusnya) dan aku menjadi malas. Malas dan tidak sempat untuk menulis blog yang sudah aku dirikan sejak jaman dahulu kala ini. Yang tidak aku sangka kalo dunia perkuliahan itu barbar, melankolis, aksi dan penuh thrill. Yang sudah sangat bersyukur apabila ada waktu untuk sekedar hosh hosh huft huft. Sempat tadinya terbersit keinginan untuk pindah ke laman lain yang lebih kompak (baca: website lain yang lebih compact) namun entah kenapa hanya berakhir di permulaan lalu tidak dilanjutkan lagi sampai beruang eskimo antri untuk beli donat. Memang beruang eskimo lebih suka donat cokelat dibanding donat oreo. Aku telah mencoba tumblr, evernote, sampai berpaling ke sosial media sehari-hari, tapi tidak ada yang se-home-sweet-home Blog Alien ini. Ditambah baru-baru ini terinspirasi dari kawan-kawan kolega sepermainan aku yang juga baru-baru ini mengupdate blog mereka. Maka aku putuskan aku akan kembali!

Hore hore lalala yeyeye

Untuk mengetahui bahwa post-post terakhir di sini adalah ketika aku SMA dan masuk ke dunia perkuliahan. Ingin sekali aku menuliskan dunia perkuliahanku yang bagai dunia lain dan aku menemukan banyak kreatur aneh di dalamnya. Aku menemukan suatu kesibukan dan hal-hal ajaib di sini. Bagaikan memang dunia perkuliahan merupakan tempat untuk aku mempersiapkan hidup. Walaupun seringkali ketika aku kosong aku berpikir.

Apakah hidupku memang panjang?

Oh aku sudah berjanji untuk tidak sendu. Mungkin aku akan memulai sekarang. Aku mulai ya.

Tweet dari luar angkasa!

Alien juga anak facebook

AlweniaTM. Powered by Blogger.

Alien lainnya fufufu